Maratua Siapkan Masa Depan Pariwisata Melalui Kelas Bahasa Inggris Gratis

- Redaksi

Friday, 24 November 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Gambar : www.tripadvisor.co.id

Gambar : www.tripadvisor.co.id

Maratua – Di tengah pesatnya perkembangan sektor pariwisata, anak-anak di Pulau Maratua, Kalimantan Timur, memiliki kesempatan untuk memperluas pengetahuan Bahasa Inggris mereka secara gratis. Inisiatif ini bertujuan agar mereka dapat berkomunikasi dengan lancar dengan para wisatawan yang datang dari berbagai belahan dunia.

Setiap sore dan malam, anak-anak berkumpul di Yayasan Kalasahan untuk mengikuti kelas Bahasa Inggris. Pengajar tetap yang memimpin kelas ini adalah Mr. Enter. Proses pembelajaran dilakukan di tepi pantai, menciptakan suasana yang nyaman sambil memfasihkan Bahasa Inggris mereka.

“Kelas di kalasahan dibuka tiap sore dan malam, pada Senin, Rabu, dan Jumat, tetapi ada yang sudah datang sore, datang lagi di malam hari,” ungkap Mr Enter.

Pembelajaran Bahasa Inggris tidak terbatas pada kosa kata semata. Anak-anak diajak untuk mengenal Bahasa Inggris melalui berbagai elemen yang berhubungan dengan kehidupan sehari-hari di sekitar Maratua. Selain itu, mereka juga belajar melalui lagu dan mendapat kesempatan belajar langsung dari wisatawan atau relawan yang sementara waktu mengajar di lokasi ini.

Dari total 3.927 warga Maratua, 1.232 di antaranya adalah anak-anak berusia di bawah 14 tahun. Mereka adalah generasi yang akan membentuk masa depan pulau ini, termasuk mengambil peran penting dalam perkembangan sektor pariwisata. Meski jumlah peserta kadang naik turun, antusiasme anak-anak tetap tinggi. Bahkan, sejak Oktober, kelas Bahasa Inggris juga dibuka untuk siswa SMP, menanggapi minat yang signifikan dari kelompok ini.

 

 

Berita Terkait

Teater Tradisi Sandiwara Mamanda Mewarnai Festival Mahakam 2023
Mengangkat Ekonomi Kreatif, Belimbing Ekraf Expo 2023 Dorong Potensi Pariwisata Bontang
Kutai Kartanegara Meriahkan Kaltim Gate Of Nusantara dengan Tarian Ksatria Memanah
Wali Kota Bontang: Erau Pelas Benua Harus Dilestarikan
Melalui Seni Budaya, Wali Kota Bontang Ajak Generasi Muda Lestarikan Nilai Integritas dan Gotong Royong   
Pantai Manggar Menjadi Tulang Punggung Pariwisata Kota Balikpapan, Targetkan Pendapatan Rp 5 Miliar di 2023
Kampung Malahing di Kota Bontang: Destinasi Wisata Unggulan Kalimantan Timur
Dispar Kaltim Produksi Film Pendek “Mahakam Love Story” untuk Promosi Wisata dan Hiburan
Tag :

Berita Terkait

Tuesday, 17 December 2024 - 12:24

Kenaikan Upah Minimum Kabupaten dan Sektoral Kukar Dapat Apresiasi Bupati Kukar

Monday, 16 December 2024 - 18:33

Puncak Peringatan HUT Perumda Tirta Mahakam ke 33 Targetkan 95% Rumah Tangga Kukar Dapat Akses Air

Sunday, 15 December 2024 - 12:26

Hari Aids Sedunia Tingkat Kabupaten Kukar Demi Perkuat Integrasi Lintas Sektor

Saturday, 14 December 2024 - 18:04

Program K3F dan KKI di Pulau Kumala Kukar Dalam Rangka Tingkatkan Wisatawan

Friday, 13 December 2024 - 17:52

Percepatan dan Penurunan Stunting Jadi Kebanggaan Instansi Kabupaten Kukar

Wednesday, 11 December 2024 - 05:03

6 Raperda Disahkan Penuhi Proses Harmonisasi di Kementerian Hukum dan HAM

Tuesday, 10 December 2024 - 14:43

Paket Baznas Diberikan Demi Bantu 20 Lansia dan Yatim

Monday, 9 December 2024 - 14:03

Event Indonesia Bahagiakan Santri Memiliki Nilai Spiritual dan Sosial

Berita Terbaru