Berau – Dinas Kebudayaan Dan Pariwisata Kabupaten Berau telah sukses menyelenggarakan Lomba Kuliner Khas Berau dengan tema “Lomba Kuliner Khas Berau (Ancur Padas) dan Kuliner Olahan Ikan Dalam Rangka Melestarikan Kearifan Lokal Berau Bagi Pelaku Ekraf.” Acara ini berlangsung beberapa waktu yang lalu di Halaman Kantor Bupati Berau.
Sekretaris Daerah Berau, Muhammad Said, menyambut baik inisiatif ini sebagai langkah penting dalam melestarikan kearifan kuliner lokal Kabupaten Berau.
“Ancur paddas yang merupakan kuliner khas Kabupaten Berau, kita juga memiliki kekayaan hasil laut yang luar biasa. Sehingga, kuliner berbahan dasar ikan sudah sepatutnya menjadi salah satu identitas makanan khas bagi Kabupaten Berau,” Kata ucap M. Said.
Lebih lanjut, Sekda menggarisbawahi pentingnya promosi untuk menarik minat masyarakat terhadap kuliner lokal. Ia juga berharap bahwa kuliner khas ini dapat terus dikembangkan sebagai usaha yang memberikan manfaat ekonomi dan kesejahteraan bagi masyarakat, terutama para pelaku ekonomi kreatif.
“ajang perlombaan semacam ini, dapat digelar secara rutin, bukan hanya untuk melestarikan kuliner, tetapi juga mengembangkan kreativitas peserta terhadap kuliner yang disajikan, namun dengan tidak meninggalkan keasliannya,,” tambahnya.