Perbaikan SDM Melalui Pelatih Wasit dan Pelatih Oleh Perbasasi Balikpapan 

- Redaksi

Saturday, 4 November 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SAMARINDA – Pengprov Persatuan Baseball dan Softball Seluruh Indonesia (Perbasasi) Kaltim, telah menggelar pelatihan pelatih dan wasit pada Jumat (03/11/2023) kemarin, di Balikpapan.

 

Pelatihan tersebut merupakan program Perbasasi Kaltim untuk menatap multi event daerah maupun nasional kedepan. Meski pada babak kualifikasi (BK) PON lalu belum bisa meloloskan atletnya.

 

Ketua Perbasasi Kaltim, Nidya Listiyono mengatakan bahwa kegiatan tersebut sebagai ajang peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) di lingkup cabor yang Ia tekuni saat ini.

 

“Ini kita lakukan pelatihan-pelatihan untuk pelatih dan juri. Tentu ini untuk meingkatkan SDM di Perbasasi Kaltim,” ucap Nidya.

 

Melalui kegiatan yang sangat positif tersebut, Ia mengharapkan kontribusi melalui Pengurus Cabang (Pengcab) se-Kaltim untuk melahirkan atlet berkualitas. Hal tersebut diiringi dengan sumbangsih Pengprov saat memberikan bantuan.

 

“Mudah-mudahan kegiatan ini mendapatkan hal yang positif dan berikutnya kita akan memberikan bantuan kepada pengcab-pengcab yang ada di kabupaten/kota terkait peralatannya,” terangnya.

 

Nidya mebyebutkan bantuan-bantuan yang akan diserahkan tersebut cukup lengkap, dan bahkan hingga ke sektor lapangan.

 

“Itemnya salah satunnya pemukul, helmet, dan semua sampai peralatan lapangan komplit semua,” sebutnya.

 

Ia pun membeberkan bahwa hingga Desember 2023 mendatang, bantuan peralatan latihan tersebut akan tersalurkan ke seluruh Pengcab.

 

“Paling lambat bulan depan sudah tersalurkan untuk atlet se-Kaltim,” ujar Nidya.

 

Dalam kegiatan tersebut turut didukung penuh dan dihadiri langsung oleh Ketua Umum KONI Kaltim Rusdiansyah Aras dan Kabid Peningkatan Prestasi Olahraga Dispora Kaltim Masturi Akbar Tapipullah. (Dy/Adv Dispora Kaltim)

Berita Terkait

Kenaikan Upah Minimum Kabupaten dan Sektoral Kukar Dapat Apresiasi Bupati Kukar
Puncak Peringatan HUT Perumda Tirta Mahakam ke 33 Targetkan 95% Rumah Tangga Kukar Dapat Akses Air
Hari Aids Sedunia Tingkat Kabupaten Kukar Demi Perkuat Integrasi Lintas Sektor
Program K3F dan KKI di Pulau Kumala Kukar Dalam Rangka Tingkatkan Wisatawan
Percepatan dan Penurunan Stunting Jadi Kebanggaan Instansi Kabupaten Kukar
Rakernas Forsesdasi 2024 Terkait Isu Penataan Tenaga Kerja Tidak Tetap Daerah
6 Raperda Disahkan Penuhi Proses Harmonisasi di Kementerian Hukum dan HAM
Paket Baznas Diberikan Demi Bantu 20 Lansia dan Yatim

Berita Terkait

Tuesday, 17 December 2024 - 12:24

Kenaikan Upah Minimum Kabupaten dan Sektoral Kukar Dapat Apresiasi Bupati Kukar

Monday, 16 December 2024 - 18:33

Puncak Peringatan HUT Perumda Tirta Mahakam ke 33 Targetkan 95% Rumah Tangga Kukar Dapat Akses Air

Sunday, 15 December 2024 - 12:26

Hari Aids Sedunia Tingkat Kabupaten Kukar Demi Perkuat Integrasi Lintas Sektor

Saturday, 14 December 2024 - 18:04

Program K3F dan KKI di Pulau Kumala Kukar Dalam Rangka Tingkatkan Wisatawan

Friday, 13 December 2024 - 17:52

Percepatan dan Penurunan Stunting Jadi Kebanggaan Instansi Kabupaten Kukar

Wednesday, 11 December 2024 - 05:03

6 Raperda Disahkan Penuhi Proses Harmonisasi di Kementerian Hukum dan HAM

Tuesday, 10 December 2024 - 14:43

Paket Baznas Diberikan Demi Bantu 20 Lansia dan Yatim

Monday, 9 December 2024 - 14:03

Event Indonesia Bahagiakan Santri Memiliki Nilai Spiritual dan Sosial

Berita Terbaru