Raih 8 Medali, 15 Atlet Taekwondo Kaltim Melaju ke PON

- Redaksi

Friday, 3 November 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SAMARINDA – Kontingen Taekwondo Benua Etam telah tuntas menyelesaikan misinya dalam ajang perebutan tiket kelolosan babak kualifikasi (BK) PON yang telah selesai bergulir pada 30 Oktober belum lama ini, di GOR Popki Cibubur, Jakarta Timur.

Pada Pra PON kali ini, Taekwondowan Kalimantan Timur (Kaltim) berhasil meraih 3 keping perak dan 5 medali perunggu.

Ketua Pengprov Taekwondo Indonesia (TI) Kaltim, Aidin S Hadi mengaku cukup puas atas prestasi yang diraih walaupun tidak mendapatkan kepingan emas. Karena menurutnya 26 atlet yang dikirim, ada 15 atlet yang mendapatkan tiket ke Pekan Olahraga Nasional (PON) mendatang.

“Saya kira tak terlalu jauh. Persiapan kami cukup minim. Kemudian sebagian besar atlet ini masih masa peralihan dari junior ke senior,” ucap Aidin, belum lama ini.

Dengan kondisi kontingen yang ada, Aidin melihat atlet-atletnya cukup kompetitif. Meski harus bertarung dengan atlet-atlet pelatnas, taekwondoin muda Benua Etam disebutnya mampu memberikan perlawanan.

“Dari segi teknik cukup berimbang, anak-anak hanya kalah pengalaman saja,” katanya.

Sambil menunggu dimulainya TC Sentralisasi, sementara ini Aidin mengarahkan seluruh atletnya untuk menjaga kondisi fisik. Sebab Ia menginginkan saat masuk ke pemusatan latihan, fisik atlet sudah berada di kisaran 70-80 persen atau diatas rata-rata.

“Karena kami mau saat Puslatda, tinggal mematangkan teknik dan strategi saja,” tegasnya Aidin.

TI Kaltim juga optimistis, dengan persiapan yang lebih matang, yakni rencana puslatda selama enam bulan, atlet-atlet mereka berpeluang mendapat medali.

“Kami optimistis bisa emas di PON nanti. Target minimal 1 emas,” ujarnya.

Dalam Pra PON Taekwondi kali ini turut diikuti sebanyak 512 atlet untuk perebutkan 218 tiket kelolosan. Di mana 15 diantaranya diraih Benua Etam, sehingga KONI dan Dispora Kaltim berharap para atlet tersebut bisa meningkatkan medali yang ada menjadi kepingan emas. (Dy/Adv Dispora Kaltim)

Berita Terkait

Kenaikan Upah Minimum Kabupaten dan Sektoral Kukar Dapat Apresiasi Bupati Kukar
Puncak Peringatan HUT Perumda Tirta Mahakam ke 33 Targetkan 95% Rumah Tangga Kukar Dapat Akses Air
Hari Aids Sedunia Tingkat Kabupaten Kukar Demi Perkuat Integrasi Lintas Sektor
Program K3F dan KKI di Pulau Kumala Kukar Dalam Rangka Tingkatkan Wisatawan
Percepatan dan Penurunan Stunting Jadi Kebanggaan Instansi Kabupaten Kukar
Rakernas Forsesdasi 2024 Terkait Isu Penataan Tenaga Kerja Tidak Tetap Daerah
6 Raperda Disahkan Penuhi Proses Harmonisasi di Kementerian Hukum dan HAM
Paket Baznas Diberikan Demi Bantu 20 Lansia dan Yatim

Berita Terkait

Tuesday, 17 December 2024 - 12:24

Kenaikan Upah Minimum Kabupaten dan Sektoral Kukar Dapat Apresiasi Bupati Kukar

Monday, 16 December 2024 - 18:33

Puncak Peringatan HUT Perumda Tirta Mahakam ke 33 Targetkan 95% Rumah Tangga Kukar Dapat Akses Air

Sunday, 15 December 2024 - 12:26

Hari Aids Sedunia Tingkat Kabupaten Kukar Demi Perkuat Integrasi Lintas Sektor

Saturday, 14 December 2024 - 18:04

Program K3F dan KKI di Pulau Kumala Kukar Dalam Rangka Tingkatkan Wisatawan

Friday, 13 December 2024 - 17:52

Percepatan dan Penurunan Stunting Jadi Kebanggaan Instansi Kabupaten Kukar

Wednesday, 11 December 2024 - 05:03

6 Raperda Disahkan Penuhi Proses Harmonisasi di Kementerian Hukum dan HAM

Tuesday, 10 December 2024 - 14:43

Paket Baznas Diberikan Demi Bantu 20 Lansia dan Yatim

Monday, 9 December 2024 - 14:03

Event Indonesia Bahagiakan Santri Memiliki Nilai Spiritual dan Sosial

Berita Terbaru