Ziarah kenang Pahlawan dan tabur bunga telah dilakukan oleh Pjs Bupati Kukar (Kutai Kertanegara) yakni Bambang Arwanto pada saat selesai upaca hari Pahlawan yang berlokasi di Taman Makam Pahlawan Bukit Biru pada Minggu, 10 November 2024. Meski pada waktu itu gerimis, hal ini tidak menyurutkannya untuk tetap melakukan ziarah.
Kegiatan ini memang sengaja dilakukan oleh Bambang Arwanto dalam rangka memperingati hari Pahlawan nasional tahun 2014. Hal ini juga sebagai bentuk refleksi dan memberikan penghormatan terhadap perjuangan serta pengorbanan yang telah dilakukan oleh para Pahlawan yang telah memerdekakan Indonesia.
Prosesi ziara pada waktu ini sekaligus memberikan penghormatan bagi para Pahlawan telah mendahului dan bertempur di medan perang. Proses ziarah ini dipimpin langsung oleh Bambang Arwanto. Selanjutnya, dilanjutkan dengan peletakan karang bunga, pembacaan doa, serta tabur bunga di pusara makam Pahlawan.
Bambang Arwanto menjelaskan tujuan melakukan ziarah dan tabur bunga ini sebagai tanda penghormatan dan penghargaan ke para Pahlawan yang mana telah berjuang dalam Kemerdekaan dan Kedaulatan Republik Indonesia (RI). Namun acara ziarah kenang Pahlawan dan tabur bunga itu memang berlangsung lancar.
“Dengan hadirnya kita disini sekarang tentu pastinya harus mengenang bagaimana perjuangan Pahlawan yang memperjuangkan Kemerdekaan dan Kedaulatan RI,” ucap Bambang Arwanto.